Perintah Dasar MS. DOS terdiri dari Perintah Internal (Internal Command) dan Perintah External (External Command).
==================
INTERNAL COMMAND
==================
Perintah yang terdapat pada file command.com yang terdiri atas beberapa perintah paling dasar, dan tidak memerlukan file External atau tambahan.
- PROMPT
Digunakan untuk mengubah tampilan pada Prompt.
. - VER
Digunakan untuk menampilkan Versi dari Sistem Operasi MS-DOS.
. - VOL
Digunakan untuk menampilkan Volume atau Isi dari Judul Drive dan Nomor Serialnya.
. - DIR (Directory)
Digunakan untuk menampilkan isi suatu Directory atau Folder pada basis GUI.
Contoh perintah DIR lainnya adalah…
a. DIR /W = menampilkan mendatar
b. DIR /P = menampilkan per halaman
c. DIR /B = menampilkan File dan Directory saja
Tanda * (baca; asterik) dalam MS-DOS dapat mewakili File dan/atau Extension dari File tersebut.
Contoh pada File:
artinya: menampilkan isi Drive A: seluruh File yang ber-extension SYS.
Contoh pada Extension:
artinya: menampilkan isi Drive A: seluruh File bernama EDIT dengan extension apapun (pada gambar diatas ditampilkan Extension HLP, EXE, dan INI.
. - CD (Change Directory)
Digunakan untuk berpindah Directory pada Drive tertentu.
. - MD (Make Directory)
Digunakan untuk membuat Directory pada Drive tertentu.
. - RD (Remove Directory)
Digunakan untuk menghapus Directory pada Drive tertentu.
. - COPY
Digunakan untuk menggandakan file.
. - DATE
Digunakan untuk mengubah Tanggal, Bulan dan Tahun.
. - TIME
Digunakan untuk mengubah Jam, Menit dan Detik.
. - DEL
Digunakan untuk menghapus file.
. - CLS
Digunakan untuk membersihkan Display dari tulisan yang tertera pada Layar Monitor.
.
Untuk berpindah antar Drive, dapat hanya dengan mengetikkan [Drive:], contoh perpindahan dari Drive A ke Drive C, cukup mengetik C: (hanya C dan titik dua, tanpa spasi) pada prompt A. Begitupula sebaliknya.
Untuk berpindah antar Directory, seperti diketahui adalah dengan menggunakan CD (Change Directory), namun hal ini hanya untuk masuk kedalam Directory yang dituju, sedangkan untuk kembali naik pada Directory sebelumnya, dilakukan dengan cara mengetik CD.. (hanya CD dan titik sebanyak dua kali, tanpa spasi) didalam Directory tersebut.
atau langsung ke root dengan mengetik CD\ (hanya CD dan backslash, tanpa spasi) didalam Directory tersebut.
Demikian ringkasan materi pada Internal Command yang biasanya dipergunakan, untuk selanjutnya silahkan mereview modul.
Semoga dapat membantu… Aaamieeen…
Catatan:
Praktikum selanjutnya, klik disini.
Artikel ini disusun oleh Rachmat Budi S., S.Kom sebagai bahan pembelajaran yang telah disimpulkan dengan segala kemudahan dari beberapa sumber bacaan dari buku pelajaran SMK dan bahan kuliah Teknik Komputer dan Jaringan, serta dari beberapa artikel di Internet. Penulis akan mencantumkan sumber atau link berkaitan dengan penulisan yang dilakukan dengan cara Copy-Paste. Mohon maaf apabila adanya kesamaan dalam penulisan materi ini. |
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar tidak mengandung SARA.
Komentar dan masukan yang baik serta membangun akan menjadikan blog ini semakin baik dan terpercaya.
Jangan lupa klik [SUKA] atau [LIKE] dan Share ke teman-teman.
Terima kasih...
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.